PEMERINTAH KOTA SAMARINDA

Dinas Pemadam Kebakaran Dan Penyelamatan

Jl. Mulawarman No.14, Kel. Karang Mumus, Kota Samarinda, Kalimantan Timur 75113

Wakil Walikota Samarinda Meresmikan Kampung Cegah Dini Beken Sikat

Umum    5 tahun yang lalu   
Noviyanto Rahmadi    410 Kali

Sumber Foto: HS113

SAMARINDA, Sering terjadinya kejadian kebakaran di Kota Samarinda membuat Dinas Pemadam Kebakaran Kota Samarinda membentuk Tim Kampung Cegah Dini Musibah Kebakaran Berbasis Masyarakat dan telah dilaunching pada hari selasa (01/10/2019) dengan menunjuk 3 Tim yang terbagi dari 3 Kelurahan di Kota Samarinda diantaranya, Tim Beken Sikat Kelurahan Tenun, Kelurahan Sidodadi, Kelurahan Sidomulyo, pada acara launching terpusatkan di Jalan Dr. Soetomo Gang 8 Kelurahan Sidodadi.

Dalam acara launching tersebut dihadiri Wakil Walikota Samarinda M. Barkati dan juga seluruh undangan diantaranya Para Kepala OPD Terkait, Camat dan Lurah Se Samarinda, PLN, PERTAMINA, AKLI, Perguruan Tinggi dan Perwakilan Warga Beken Sikat. Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Nursan mengatakan inisiatif membentuk Kampung Cegah Dini karena banyaknya musibah kebakaran di Kota Samarinda menurut data dari tim pendataan disdamkar sekitar 237 kejadian dalam skala kecil dan besar maka atas dasar itulah Dinas Pemadam Kebakaran Samarinda membentuk Kampung Cegah Dini Beken Sikat.

"Tujuan dibentuknya Kampung Cegah Dini Beken Sikat untuk meminimalisir kejadian kebakaran disekitar wilayah padat penduduk jadi sebelum petugas pemadam datang ke lokasi maka Tim Beken Sikat inilah yang melakukan penindakan terlebih dahulu sambil menunggu unit pemadam datang, selain itu Tim Beken Sikat juga dapat melakukan kegiatan penyuluhan dan pemeriksaan kerumah warga tentang bahaya kebakaran" urainya.

Selain melaunching Kampung Cegah Dini Beken Sikat, Dinas Pemadam Kebakaran juga membagikan bantuan berupa Handy Talk (HT) dan juga Tabung APAR kemasing-masing Tim Beken Sikat.

Penulis : HS113


TINGGALKAN KOMENTAR

Pemerintah Kota Samarinda

Dinas Pemadam Kebakaran Dan Penyelamatan

Jl. Mulawarman No.14, Kel. Karang Mumus, Kota Samarinda, Kalimantan Timur 75113

Telp: 0541-742492
Email: damkarsmdfire@gmail.com
Website: https://damkar.samarindakota.go.id


2025